Selasa, 10 Desember 2013

# Tips and Trick # Trik Fashion

Trik Tampil Gaya Dengan Legging

Hai Girls yang cantik -cantik, pasti kalian sudah tahu apa itu Legging kan? disini aku cuma mau mengulas dan trik tampil kece dengan Legging.
Legging merupakan salah satu alternatif pilihan celana serba guna, kenapa dibilang serbaguna? karena manfaatnya banyak loh, biasanya kita lebih mengenal legging digunakan sebagai pelapis kaki yang dapat dipadupadankan dengan berbagai macam atasan pakaian kita, contohnya atasan panjang, mini dress, atau sebagai Mix and Match dalam berpakaian. Bahan Legging pun terbuat dari bahan yang elastis, nyaman dipakai (Tergantung Bahan) dan ngepas di kaki sehingga si pemakai Legging akan terlihat memiliki kaki yang ramping dan jenjang.



Untuk mendapatkan tampilan yang sesuai yang kamu suka, berikut ini bisa menjadi panduan buat Kamu:


Ke kampus pilih Legging atau Stoking Ya?
Yupz Kamu bisa memilih mau menggunakan legging atau stoking, manapun yang kamu mau.
Jika pakai Legging, bisa dicoba di Match dengan pakaian yg agak panjang sekiranya 30cm kebawah dari pinggung, lalu dipadupadankan dengan sepatu wedges dengan warna yang senada dengan bajunya. Warna netralnya lebih baik warna Hitam.
Sekarang banyak juga berbagai macam motif dan jenis legging dengan motif yang bisa Kamu pilih untuk mempercantik penampilan Kamu. Misalnya motif bunga atau abstrak bahkan ada juga yang bermotif animal printed dipadupadankan dengan atasan polos.

Jika ingin pakai stoking, bisa dicoba memilih untuk menggunakan yang bahanya tebal dan kalau bisa menutupi hingga seluruh area telapak kaki.

Aksesoris Lucu
Kamu bisa menggunakan aksesoris tambahan seperti kalung, gelang, cincin atau jam tangan, bando, perlu diperhatikan juga mengenai ukuran jadi jangan terlalu besar akan terkesan ramai atau norak dan bukan lagi Nyentrik.

Tambahkan aksen syal atau scarf
Kamu bisa menggunakan syal rajut atau syal dari bahan yang lebih ringan. Dengan tambahan aksen syal ini, Kamu bisa memberikan kehangatan lebih pada penampilan Kamu, terkesan elegan.

Menggunakan Rompi
Rompi bisa membuat tampilan kamu lebih menarik

Penggunaan Alas Kaki
Kamu bisa memilih jenis sepatu Flat atau sepatu Boots. Kedua jenis sepatu ini sangat cocok untuk mengimbangi legging Kamu yang tipis.
Jika Kamu lebih menyukai sepatu yang tinggi , Kamu bisa menggunakan jenis sepatu heels, dengan memilih pump heels dan wedges, sehingga kakipun akan terlihat jenjang.

Glossy Legging
Kini Legging yang terbuat dari bahan latex sudah banyak dijual di pasaran, harganya juga variatif, Jenis legging seperti ini bisa membuat Kamu terkesan trendi dan lebih Fashionable. Pilihan warna yang gelap seperti hitam, atau cokelat tua pasti penampilan Kamu akan terlihat keren.

Nah Girls itulah beberapa alternatif pilihan mix and match fashion untuk Kamu yang ingin mengenakan legging. Untuk selebihnya mungkin Kamu bisa berkreasi sendiri dengan berbagai item fashion yang sudah Kamu miliki. Selamat mencoba :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You Can Use This Voucher