Senin, 14 Oktober 2013

# Cosmetic # Review Product

Review: Oriflame Giordani Gold Bronzing Pearls Exclusive Edition 22478

Nah ini dia Blush on produk dari Oriflame kesukaanku yaitu Giordani Gold Bronzing Pearls Exclusive Edition 22478 yang membuat pipiku terlihat kilau keemasan merah merona elegan jika bermakeup. Aku membelinya dengan harga 229ribu meski harganya bisa dibilang agak mahal tapi kualitas barang tidak mengecewakan aku.


Aku jatuh cinta banget deh dengan produk ini, aku selalu gunakan kapanpun dan dimanapun saat aku membutuhkanya. Produk ini memiliki daya tahan yang awet bisa sampai 4jam dikulitku tapi ya tergantung pada kulit tertentu juga sih, jika terlalu banyak berkeringat tentu akan berkurang masa awet diwajahnya, kemasan produk ini benar-benar sangat menarik, tersedia dalam wadah bulat berkaca dan dengan pelindung spons untuk melindungi mutiara dari guncangan apapun ditambah dengan kuas untuk pengguanaanya. Butiran mutiara ini memberikan warna keemasan, wajah terlihat bercahaya terkesan sangat seksi dan sangat mudah digunakan. Selain itu Blush on ini juga bisa digunakan sebagai Eye Shadow nah bisa dobel kan:)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You Can Use This Voucher